Pastikan Sungai Aman dari Smpah dan Limbah Industri, Satgas Subsektor 21-05 Laksanakan Karbak dan Patroli

Untuk memastikan kodisi sungai aman dari sampah dan bahaya limbah Industri, Anggota Satgas Citarum Harum Sektor 21 Subsektor 05 Cikapundung laksanakan Karya Bakti pembersihan sungai dan Patroli kondisi air sungai, Selasa (15/3/2021).

Dimulai pada pukul 07.30 WIB dengan melaksanakan apel pagi dan pengecekan personil, kegiatan dilanjutkan pembersihan rumput liar dan sampah di bantaran anak Sungai Cikapundung di wilayah Kp. Cipagalo RW 02 Desa Cipagalo, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung.

“Dari pembersihan sepanjang 150 meter, sampah yang dihasilkan kurang lebih 60Kg dikumpulkan dan dinaikan ke atas bibir sungai, setelah kering lalu dibakar,” ujar Pelda Dadang H selaku Dansubsekor 05.

Bacaan Lainnya

Adapun kegiatan pembersihan ini juga diselingi dengan melaksanakan sosialisasi kepada warga sekitar Kp. Cipagalo tentang pentingnya menjaga kebersihan serta himbauan untuk tidak membuang sampah dan kotoran ke sungai.

Komunikasi sosial yang disampaikan saat pelaksanaan Karya Bakti ini diharapkan menjadi contoh baik yang nantinya bisa dilanjutkan oleh masyarakat sekitar.

Selain itu, adanya Industri yang menghasilkan limbah cair di wilayahnya menjadikan patroli sebagai kegiatan yang rutin dilakukan anggota Subsektor 21-05.

Kali ini pada giat patroli, Anggota Satgas menyasar sungai yang berada di wilayah Kp. Mengger Kecamatan Dayeuhkolot.

“Anggota Satgas melaksanakan kegiatan patroli limbah di sungai Cipalasari di wilayah Kp. Mengger, Desa Sukapura, Kec. Dayeuhkolot. Sungai ini dialiri oleh beberapa industri penghasil limbah cair, sehingga menjadi kewajiban kami untuk melaksanakan patroli mengecek kondisi air sungai. Hasil pengecekan air sungai bersih dan tidak tercemar limbah,” pungkasnya.

BACA JUGA  Bantu Pengurugan di RUTILAHU, Ketua RW Sampaikan Terimakasih Atas Sinergitas Sektor 21 dan Sektor 6

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *