Inginkan Perekonomian Beltim Bisa Meningkat, PT Albasia Nusa Karya Lakukan Kerjasama Dengan BUMD Belitung Timur

KPR.COM, Belitung Timur – PT Albasia Nusa Karya melakukan Penandatanganan Bersama Nota Kesepahaman dengan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Pembangunan Belitung Timur di RM Fega Desa Baru Kecamatan Manggar Belitung Timur (Beltim). Kamis (13/01/2022).

Penandatanganan Bersama Nota Kesepahaman antara PT Pembangunan Belitung Timur dengan PT Albasia Nusa Karya dihadiri juga dari pihak Kejaksaan negeri Belitung Timur, Polres Beltim, dan Pemerintah Daerah Kabupaten Beltim.

Direktur Utama (Dirut)PT Albasia Nusa Karya H.Yadi Mulyadi MM didampingi Dirut PT Pembangunan Belitung Timur Fandhy Hendra Prastya S.T, seusai acara penandatanganan menjelaskan, kerjasama ini untuk meningkatkan nilai ekonomi dari kayu yang ada di Belitung Timur, terutama kayu akasia, dan tidak menutup kemungkinan juga kayu yang lainnya seperti sengon.

“Sehingga dengan kerjasama ini, kita berharap perekonomian Belitung Timur bisa meningkat, dan kami juga sebagai pabrik pengolahan bisa mendapatkan nilai manfaat dan nilai ekonomi yang baik juga,” ungkapnya

Program ini lanjut Dia, tujuan ekspornya ke negara Jepang, dalam tahap awal masih barang setengah jadi, “Tapi kedepannya InsyaAllah bisa kita naikkan lagi menjadi barang jadi,” ujar Dirut PT Albasia Nusa Karya ini.

Sementara itu Dirut PT Pembangunan Belitung Timur Fandhy Hendra Prastya S.T mengatakan, dalam memenuhi bahan baku PT Albasia Nusa Karya, pihak PT Pembangunan Belitung Timur akan memperluas wilayah kerjanya hingga ke wilayah pulau Bangka

“Untuk sekarang memang belum semuanya kita survei, baru sebaran sebaran untuk saat ini ada di simpang Pesak, Dendang, Renggiang, di Membalong namun wilayah kerja kita bukan hanya sekedar di Beltim dan Belitung saja, termasuk juga nanti wilayah di Bangka, karena dalam rangka kita membantu PT Albasia Nusa Karya ini dalam memenuhi bahan bakunya tadi, kita coba membuka wilayah kerja kita tidak satu tempat saja,’ bebernya.

Penulis: Nining Yuli

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.