GELAR SEDERHANA HUT-69, PENERANGAN TNI-AD SOROTI CITARUM HARUM » KORAN PEDULI RAKYAT

Menu

Mode Gelap
Mata Air Surut, Perumda Tirta Mulia Pemalang Himbau Agar Pelanggan Bersabar Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang di Kota Cimahi Hydroseeding, Teknik Canggih Tanam Rumput Yang Kini Sedang Populer Ema Instruksikan Penanganan ODGJ Agar Kota Bandung Bebas Gangguan Jiwa Kejati Jabar dan PT. Nindya Karya Tadatangani Perjanjian Kerjasama dalam Bidang Hukum Perdata dan Tata Usaha Negara

Uncategorized · 13 Jan 2020 09:07 WIB ·

GELAR SEDERHANA HUT-69, PENERANGAN TNI-AD SOROTI CITARUM HARUM


 GELAR SEDERHANA HUT-69, PENERANGAN TNI-AD SOROTI CITARUM HARUM Perbesar

Gelar Sederhana acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke 69 Penerangan TNI-AD, Kapendam III Siliwangi, Kolonel Inf. FX Sri Wiliyanto soroti program Citarum Harum, Senin (13/01/20).

Wawancara Kapendam III/Slw Kolonel Inf. FX Sri Wiliyanto usai hadiri acara Hari Jadi ke-69 Penerangan TNI-AD

Acara Hari Ulang Tahun Penerangan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD) ke 69 kali ini digelar dengan sederhana di Ruang Pendam III/Siliwangi di Jl. Aceh No. 69, Kota Bandung sebagai rasa prihatin atas kejadian memasuki tahun 2020 yang diawali dengan banyaknya terjadi musibah di daerah. Hal ini diungkapkan Kapendam Kolonel FX Sri Wiliyanto usai menghadiri acara HUT 69 Penerangan TNI-AD. “Sebagai rasa prihatin, makannya kita laksanakan Ulang Tahun ini secara sederhana, tidak berlebihan,” ucapnya kepada Awak Media. “Bencana banyak berada di wilayah kita, saudara – saudara kita, Jawa Barat kemarin di Bogor ada, Karawang ada” tandasnya lagi.

Mengangkat tema dengan Slogan Citra TNI Adalah Kita, Kolonel Wiliyanto berharap terjalin kerja sama yang baik dari seluru satuan Kodam, Komando Utama menjadi ujung tombak kesatuan.
“Jadi apa yang dilaksanakan kesatuan Kodam tersebut, publikasinya adalah oleh penerangan” Ucapnya kepada awak media.

Soroti program Nasional Citarum Harum, Wiliyanto berharap tetap terjalin kerjasama dengan media untuk memberitakan setiap kegiatan Satgas Citarum. Terangnya saat ini Panglima Kodam III konsentrasinya ke Citarum Harum akan lebih intens lagi karena pada Februari ini (2020) sudah memasuki tahun ketiga, ia berharap program Citarum bukan hanya dikenal di Jawa Barat, namun di seluruh Indonesia “Mau tidak mau, icon Jawa Barat adalah Citarum” Tegasnya. Lalu menanggapi peranan Dansektor dalam menangani Banjir di bantaran sungai Citarum Wiliyanto mengatakan, “Peran Dansektor bukan berarti tidak ada banjir, banjir tetap ada, namun ketinggian dan susutnya banjir tidak selama dulu, peranan Dansektor pengerukan dan pelebaran sungai hasilnya seperti itu, ” tutupnya. (Ros)

Artikel ini telah dibaca 18 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Online Dating in the Modern Era

28 September 2023 - 07:39 WIB

Download Android 11 0 Custom ROMs for All Android Devices Installing Guide

6 Mei 2023 - 02:51 WIB

Download Samsung Stock ROM

17 April 2023 - 19:54 WIB

themes Notepad++ Monospace Fonts not working properly not really monospace SOLUTION

31 Maret 2023 - 10:27 WIB

How to Get New Notepad app for Windows 11 with Dark mode Insiders

29 Maret 2023 - 10:26 WIB

AkelPad vs Notepad Plus Can It Even Compete As A Notepad Alternative? Artictle

27 Maret 2023 - 18:52 WIB

Trending di Uncategorized
Please turn AdBlock off